Malinau, CAKRANEWS – Wakil Bupati Malinau Jakaria, S.E, M.Si melepas peserta Festival Arakan Sahur yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kecamatan Malinau Kota, pada Selasa (21/03) malam.
Adapun rute yang di tempuh oleh peserta yakni start dari Halaman Mushola Raudhatul Jannah RT. 18 Desa Malinau Kota dan finish di Siring Seluwing RT. 12 Desa Malinau Kota.
Dalam sambutannya Wabup Jakaria menjelaskan bahwa festival ini merupakan kegiatan syiar agama yang dilakukan dalam rangka menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1444 H atau 2023 Masehi.
Kegiatan ini akan menambahkan semarak dan meriahnya bulan suci Ramadhan yang tidak hanya disambut oleh masyarakat Kabupaten Malinau tetapi juga seluruh masyarakat Muslim di dunia.
Mewakili Pemkab Malinau, Jakaria mengajak umat Muslim Kabupaten Malinau untuk menyemarakkan bulan suci Ramadhan dengan kegiatan-kegiatan ibadah dan kegiatan sosial kemasyarakatan sehingga kedatangan bulan suci Ramadhan tahun ini benar-benar membawa berkat bagi seluruh masyarakat dan seluruh umat manusia.
Discussion about this post