NUNUKAN, CAKRANEWS – Aneka Tumpeng disajikan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-24 Kabupaten Nunukan yang di gelar di Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Nunukan, Kamis 12 Oktober 2023. Sekitar 50 tumpeng dengan berbagai macam olahan model dan tema tertata rapi dimeja gabungan OPD dan BUMD.
Diah Permatasari salah satu Staf dari Dinas Penanaman Modal PTSP mengungkapkan, kali ini penyajian tumpeng memilih tema Mall Pelayanan Publik, yang merupakan program baru dari DPMPTS.
“Tahun ini DPMPTS memperkenalkan program baru dengan cara menyajikan tumpeng bertema Mall Pelayanan Publik yang insha Allah tahun ini mulai terealisasikan. Semua jenis pelayanan DPMPTS masuk didalam program tersebut,” ungkapnya.
Bukan hanya olahan tumpeng, namun olahan dari beberapa produk UMKM juga terlihat dibeberapa meja, diantaranya olahan keripik singkong, keripik pisang, sambal belimbing ikan asin, nugget dan berbagai macam olahan lainnya.
Di Hari Ulang Tahun Ke-24 Kabupaten Nunukan ini, Suswati salah satu pelaku UMKM menyampakan harapannya kepada pemerintah agar terus memperhatikan kebutuhan para pelaku UMKM.
“Di Hari Ulang Tahun Ke-24 Kabupaten Nunukan ini kami berharap pemerintah terus memperhatikan khususnya bantuan di bidang pengolahan dan penyimpanan hasil – hasil olahan kelompok UMKM,” harapnya.
Kemeriahan HUT Kabupaten Nunukan juga dimeriahkan dengan penampilan tari jepen dan tarian semajau kolosal oleh Bupati, Wakil Bupati beserta unsur Forkopimda dan peserta yang tergabung dari seluruh OPD.
Discussion about this post