NUNUKAN, CAKRANEWS – Momen upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 yang mengusung tema “Maju Bersama Indonesia Raya”, di Kabupaten Nunukan berlangsung khidmat. Upacara tersebut berlangsung di halaman Kantor Bupati Nunukan dan dipimpin oleh Bupati Hj. Asmin Laura Hafid yang bertindak sebagai Inspektur.
Dalam amanatnya, Bupati Laura menyampaikan pesan yang tertuang dalam sambutan tertulis Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), yang mengajak seluruh elemen bangsa turut meningkatkan layanan kepemudaan untuk mewujudkan Indonesia yang kuat, besar, dan sejahtera.
Bupati Laura juga menyampaikan bahwa semangat pemuda Nunukan terus tumbuh dibarengi dengan optimisme yang tinggi. Hal ini dapat dilihat dari gencarnya pemuda dalam menyampaikan ide dan gagasan untuk pembangunan daerah, yang pastinya akan berdampak bagi bangsa dan negara.
“Terkait tingkat kepedulian pemuda Nunukan yang turun ke jalan dalam mengawal isu-isu sosial di masyarakat, tak perlu diragukan lagi. Kemudian dalam skala yang lebih besar, pemuda Nunukan turut ambil bagian dalam membantu dan mendukung saudara-saudara di Palestina,” ujarnya pada Senin 28 Oktober 2024.
Lebih lanjut, Laura mengatakan jika komunikasi dan koordinasi yang terbangun antara pemuda dengan Pemerintah maupun non Pemerintah Nunukan sudah berjalan baik. Dirinya berharap semangat seperti ini dapat terus didengungkan agar seluruh pemuda menjadi pelopor di tengah pembangunan daerah.
“Kemudian kita akan menghadapi rencana kerja menuju Indonesia Emas di 2045, tentu banyak PR yang ada didaerah dan dibangsa ini yang harus kita selesaikan. Kita harapkan kerja sama antara pemerintah dan pemuda dapat terus bersinergi dalam mengatasi berbagai persoalan serta menghadirkan ide-ide cemerlang dalam rangka pengaplikasian kebijakan,” pungkasnya (ryan)
Discussion about this post