NUNUKAN, CAKRANEWS – Bupati Nunukan Asmin Laura Hafid melepas peserta lomba gerak jalan indah dalam rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Nunukan yang ke 24 Tahun, Sabtu 7 Oktober 2023. Lomba gerak jalan indah ini menempuh jalur kurang lebih 2,1 KM dengan rute star PLBL Tanah Merah, Yamaker, Jalan Taman Makam Pahlawan, Bhayangkara, Ahmad Yani dan Finish Alun-alun Nunukan.
Adapun jumlah peserta terdiri dari tingkat SD sebanyak 49 peserta, tingkat SMP sebanyak 46 peserta, SMA sederajat 38 peserta, dan umum sebanyak 9 peserta. Guna menambah semangat, beberapa regu bahkan berjalan sambil memperagakan gerakan barisan serta yel-yel kebanggaan masing-masing melintasi panggung kehormatan Bupati Nunukan beserta Forkopimda. Penonton pun terlihat sangat menikmati penampilan masing-masing peserta gerak jalan, meskipun cuaca terik, masyarakat yang menonton tetap berjibun di jalan yang dilalui peserta gerak jalan.
Sebelum melepas Bupati Laura menyampaikan bahwa lomba gerak jalan indah kali ini dijiwai semangat kompetitif dan tetap menjaga kekompakan. Menurutnya, perlombaan ini mengandung nilai nilai yang patut ditanamkan dan di teladani oleh para peserta, yaitu kekompakan, kebersamaan, kerja sama yang baik, nilai heroik dan nilai kedisiplinan.
“Melalui lomba gerak jalan ini akan mendidik kita untuk mempunyai rasa persatuan dan kesatuan, gotong royong, timbul jiwa nasionalisme dan kedetiakawanan sosial yang tinggi yang nantinya dapat memupuk semangat kita membangun Kabupaten Nunukan yang lebih maju,” ungkap Laura.
Kemudian dengan mengucap Bismilahirahmanirahim, Bupati Laura mengangkat bendera star sebagai tanda di mulainya lomba gerak jalan yang diawali nomor peserta 005 kategori Sekolah Dasar. Untuk di ketahui dalam menilai lomba gerak jalan indah, panitia menyebutkan bahwa tim penilai gerak jalan indah merangkul juri dari beberapa instansi seperti dari Kepolisian, Kodim, Lanal dan Pelatih Paskibra. Dengan Kriteria yang dinilai tentunya adalah kekompakkan dan kerapihan.
Discussion about this post