Masjid Al-Muttaqin Nunukan adakan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443H/2021M, Rabu (27/10)
Acara yang mengusung tema ” Meneladani Akhlak dan Meningkatkan Cinta Kepada Rasulullah SAW, dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, yang hadiri secara langsung oleh Wakil bupati Nunukan H. Hanafiah, dengan penceramah KH. Zainuddin Dalilah yang saat ini menjabat sebagai ketua Badan Amil Zakat (BAZNAS) Kota Tarakan.
Dalam sambutannya Hanafiah mengatakan Maulid nabi merupakan peringatan hari lahir nya Nabi Besar Muhammad SAW dimana momen ini bisa juga kita gunakan sebagai wadah silaturahmi antar umat beragama.
“Moment ini juga saya harapkan tidak hanya sebagai ceremonial untuk memperingati kelahiran Nabi Muhammad SAW, tapi juga untuk kita bisa ikuti dan warisi semangat dan spirit sifat-sifat beliau, tentang semangat dan perjuangan beliau dalam mempertahankan Islam agar dapat kita tuangkan dalam kehidupan sehari-hari maupun berbangsa dan bernegara” tambah nya lagi”, Ujar Wabup Hanafiah.
Dalam ceramahnya KH. Zainuddin pun mengatakan Maulid Nabi Muhammad SAW adalah memperingati kelahiran Rasullah SAW dan mempedomani serta bisa menjalankan sunah-sunah Rasullah SAW (apa yang dilakukan Nabi saat masih ada) yang dapat di lihat pada hadist, yang dikisahkan oleh para sahabat.
“Jangan lupa menjalankan Ibadah wajib Sholat sehari 5 waktu seperti yang dilaksanakan oleh Nabi Muhammad SAW semasa Beliau masih Hidup dan selama mengaku sebagai umat Rasullah SAW diwajibkan menjalankan semua perintah sesuai syariat Islam dan menjauhi segala larangan Allah SWT”, tuturnyM
Acara ini berlangsung lancar dan aman yang juga dimeriahkan dengan telur hias. Telur hias dengan aneka warna yang turut menghiasi bakul atau ember yang dipenuhi lauk-pauk dan jajanan merupakan tradisi turun-menurun yang tetap dipelihara oleh masyarakat . (Tim Liputan/Diskominfotik)
Discussion about this post