MALINAU, CAKRANEWS – Pos Pelayanan Teknologi Tepat Guna atau Posyantek desa dioptimalkan untuk mendukung program ketahanan pangan Malinau, Kalimantan Utara.
Sekira 10 Posyantek desa di Malinau pada tahun 2024 akan menerima anggaran untuk pengoptimalan kegiatan inovasi di desa bidang pertanian dan peternakan.
Asisten Administrasi Umum Setkab Malinau, Marson menyampaikan sama seperti tahun lalu, anggaran telah dialokasikan melalui APBD 2024.
Prioritas utama adalah pengembangan teknologi dan inovasi memperbesar produksi lumbung ketahanan pangan daerah. “Pemerintah daerah selalu mendukung melalui pendampingan dan pendanaan. Tahun 2024 ini kami telah menganggarkan Rp 50 sampai Rp 150 juta untuk 10 Posyantekdes aktif di Malinau,” ujarnya, Rabu 26 Juni 2024.
Marson menyampaikan Posyantek desa merupakan bentuk partisipasi aktif masyarakat mendukung ketahanan pangan daerah.
Inovasi di bidang peternakan dan pertanian dapat meningkatkan produktivitas pangan di tengah perubahan iklim daerah.
Di masa mendatang, Posyantek desa diprioritaskan sebagai mitra daerah membantu sektor-sektor riil bidang pertanian dan peternakan.
“Posyantek desa menjadi mitra daerah dalam mendukung ketahanan pangan khususnya bidan peternakan dan pertanian di Malinau,” katanya.
Sejumlah Posyantek desa yang aktif akan menerima dana pembinaan melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Malinau tahun 2024.
Discussion about this post