Malinau- Bertempat di Bandar Udara Kol. RA. Bessing Malinau, Bupati Malinau Wempi W. Mawa, S.E. lepas beberapa tenaga medis ke Apau Kayan untuk membantu tenaga medis dan masyarakat disana dalam menghadapi sebaran Covid-19 yang melanda, Kamis (08/07).
“Kita mengirimkan tenaga medis untuk membantu para perawat kita yang ada di sana. Meski mereka memiliki skill tetapi mungkin perlu diberikan sebuah semangat dari teman-teman mereka yang pernah punya pengalaman menangani saudara-saudara kita yang terkonfirmasi Covid-19 beberapa waktu lalu,” ujarnya.
Dengan pengalaman inilah diharapkan dapat menguatkan, menyemangati teman-teman perawat yang ada di sana.
“Kita sama-sama berdoa agar perjalanan para tenaga medis ini dipimpin oleh Tuhan. Niat kita untuk melakukan yang terbaik dari apa yang bisa kita berikan. Tidak banyak orang bisa melakukan apa yang kalian lakukan. Tolong saudara-saudara kita disana, bantu mereka untuk tetap semangat,” ungkapnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana dr. John Felix Rundupadang, M.P.H. melaporkan bahwa tenaga medis yang diberangkatkan ini berjumlah 8 orang diantaranya 6 perawat dan 2 dokter.
“Mereka semua ini memang sudah terlatih dalam pelayanan di rumah sakit kita. Diharapkan mereka bisa mentransfer bagaimana penanganan yang seharusnya dilakukan pada kondisi-kondisi dimana pasien sudah membutuhkan pelayanan,” ucapnya.
Selama ini kata dr. John, mereka bergantung pada isolasi mandiri dan sedikit ada ketakutan untuk melakukan perawatan.
“Jadi kita ingin membangkitkan semangat mereka untuk bisa percaya diri bahwa mereka bisa melakukannya dan dalam perlindungan yang aman,” jelasnya.
Dengan kesiapan hari ini, tim akan melakukan evaluasi paling lambat nanti malam untuk melihat perkembangannya, apakah perlu melakukan penambahan tenaga medis selama melakukan pelayanan di sana.
“Berdasarkan info yang kami terima rencana pemerintah provinsi juga akan mengirim tenaga medis kesana,” tuturnya.
Discussion about this post