Cakra News
  • Home
  • News
  • Kaltara
  • Leisure
  • Story
  • Advetorial
  • Opini
No Result
View All Result
  • Home
  • News
  • Kaltara
  • Leisure
  • Story
  • Advetorial
  • Opini
No Result
View All Result
Cakra News
No Result
View All Result
  • Home
  • News
  • Kaltara
  • Leisure
  • Story
  • Advetorial
  • Opini
Home Headline

Pentingnya Peran Penceramah Agama Tangkal Radikalisme dan Terorisme di Kaltara

by Redaksi
09/06/2022
in Headline, Kaltara
A A
Ilustrasi penceramah agama

Ilustrasi penceramah agama

Share on FacebookShare on Twitter

TARAKAN, CAKRANEWS – Peran da’i atau penceramah agama begitu penting dalam menangkal radikalisme dan terorisme di wilayah Kalimantan Utara (Kaltara).

Sebab berdasarkan riset Indonesian Institute for Society Empowerment (Insep) motif terbesar munculnya terorisme dan radikalisme adalah ideologi agama yang keliru 45,5 persen, solidaritas komunal 20 persen, “mob mentality” (ikut-ikutan karena pengaruh kelompok) 12,7 persen. Sementara motif balas dendam 10,9 persen, situasional 9,1 persen dan separatisme 1,8 persen.

RELATED POSTS

Dana Aspirasi Terealisasi, Warga Karang Harapan Apresiasi Safri

Dengar Langsung Keluhan Warga Karang Anyar, Safri Siap Perjuangkan Aspirasi

Untuk itu, Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) Kaltara mengharapkan agar dai atau penceramah agama berperan aktif dalam menangkal radikalisme dan terorisme.

“Peran dai sangat strategis karena berdasar riset Insep (Indonesian Institute for Society Empowerment) motif terbesar terjadi terorisme adalah ideologi agama yang keliru,” kata Ketua FKPT Kaltara Datu Iskandar Zulkarnaen di Tarakan, Kamis (9/6/2022).

Hal itu disampaikan dalam acara Peningkatan Kompetensi Penceramah Agama oleh Kemenag (Kementerian Agama) Kaltara yang melibatkan 50 dai se-Kaltara. Ia menambahkan, melalui peran dai sangat diharapkan dalam meluruskan ideologi agama menyimpang karena mereka yang lebih paham tentang ajaran Islam yang sebenarnya.

“Sebut saja jihad fisabilillah, dalam ajaran Islam memang diajarkan. Dalam konteks yang benar jihad memiliki pengertian luas, jihad dalam menuntut ilmu, jihad dalam melaksanakan ibadah, dan jihad dalam patuh terhadap orangtua,” katanya.

Namun, kata dia, dalam ideologi menyimpang jihad digunakan untuk pembenaran melakukan bom bunuh diri, dan berperang melawan kelompok yang tidak sepaham dengan keyakinan mereka.

“Sebab itu, mengoptimalkan peran dai, sejalan dengan tiga strategi pencegahan terorisme, yakni strategi kesiapsiagaan nasional, kontra radikalisasi atau kontra ideologi, narasi dan propaganda serta strategi deradikalisasi,” paparnya.

Sahir Hais Muhayyang salah satu dai peserta acara yang digelar selama tiga hari dari 8-10 Juni 2022 itu mengakui tentang pentingnya peran penceramah agama dalam menangkal radikalisme dan terorisme.

“Hambatan terbesar bagi dai adalah menghadapi dai lain, bukan jamaah. Ini fakta, ada dai bertugas sebagai tukang siram air agar suasana sejuk namun di sisi lain ada dai seperti tukang kipas,” katanya.

Celakanya, bagi mereka yang sudah terkena kipas, terpapar radikalisme memiliki hambatan lebih berat untuk meluruskan pemahamannya ketimbang bagi mereka yang merasa kurang berilmu. Ia berpendapat jika pemerintah perlu memperkuat posisi organisasi Islam yang menjadi kekuatan Indonesia selama ini, terutama NU dan Muhammadiyah dalam menangkal ideologi menyimpang.

Tags: FKPT KaltaraPenceramah Agama
ShareTweetShareSendShare

Related Posts

Dana Aspirasi Terealisasi, Warga Karang Harapan Apresiasi Safri

Dana Aspirasi Terealisasi, Warga Karang Harapan Apresiasi Safri

by Prasetya
18/01/2026
0

TARAKAN, CAKRANEWS — Pelaksanaan reses Anggota DPRD Kota Tarakan Muhammad Safri mendapat sambutan positif dari warga Kelurahan Karang Harapan khususnya...

Dengar Langsung Keluhan Warga Karang Anyar, Safri Siap Perjuangkan Aspirasi

Dengar Langsung Keluhan Warga Karang Anyar, Safri Siap Perjuangkan Aspirasi

by Prasetya
17/01/2026
0

TARAKAN, CAKRANEWS - Suasana penuh keakraban mewarnai pelaksanaan reses anggota DPRD Kota Tarakan, Muhammad Safri di RT 57, Kelurahan Karang...

Safri Serap Aspirasi Warga Karang Harapan, dari Rehabilitasi Posyandu hingga PJU

Safri Serap Aspirasi Warga Karang Harapan, dari Renovasi Posyandu hingga PJU

by Prasetya
16/01/2026
0

TARAKAN, CAKRANEWS — Anggota DPRD Kota Tarakan dari Fraksi Partai Demokrat, Muhammad Safri, menyerap berbagai aspirasi warga saat menggelar reses...

HUT ke-3 Blitar Patria Tarakan, Perkuat Kebersamaan dan Sinergi Daerah

HUT ke-3 Blitar Patria Tarakan, Perkuat Kebersamaan dan Sinergi Daerah

by Prasetya
11/01/2026
0

TARAKAN, CAKRANEWS — Suasana kebersamaan mewarnai peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-3 Paguyuban Blitar Patria Kota Tarakan yang digelar di...

BPDP Dorong Hilirisasi Sawit di Kaltara, Petani Diminta Tak Lagi Jadi Penonton

BPDP Dorong Hilirisasi Sawit di Kaltara, Petani Diminta Tak Lagi Jadi Penonton

by Prasetya
10/01/2026
0

TARAKAN, CAKRANEWS – Dukungan Badan Pengelola Dana Perkebunan (BPDP) terhadap penguatan sektor hilir kelapa sawit kembali dirasakan di Kalimantan Utara...

Next Post
Tim SAR Masih Terus Cari Anak Ridwan Kamil yang Hanyut di Sungai Swiss

Jenazah Eril Ditemukan, Ridwan Kamil Ungkap Tanggal Pemakaman

Ilustrasi keluarga

Hari Keluarga Nasional 2022, BKKBN Siapkan Langkah Strategis Atasi Stunting

Discussion about this post

Ikuti Kami

Ikuti Kami

Berita Populer

  • Dengar Langsung Keluhan Warga Karang Anyar, Safri Siap Perjuangkan Aspirasi

    Dengar Langsung Keluhan Warga Karang Anyar, Safri Siap Perjuangkan Aspirasi

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Dana Aspirasi Terealisasi, Warga Karang Harapan Apresiasi Safri

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kabar Gembira! UMK Nunukan 2025 Naik, Segini Nominalnya

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 5 Bahasa Gaul Anak Tarakan, Nomor 4 Kocak Banget

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kapal Indomaya Rute Tarakan-Tawau Beroperasi Mulai Hari Ini, Simak Jadwal dan Harga Tiketnya di Bawah Ini

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

Berita

  • Advetorial
  • Ekonomi
  • Headline
  • Hukum & Kriminal
  • Internasional
  • Kaltara
  • Leisure
  • Nasional
  • News
  • Olahraga
  • Opini
  • Politik
  • Story

Tentang Kami

  • Redaksi & Manajemen
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber
  • Standar Perlindungan Profesi Wartawan
  • Iklan & Advetorial

© 2021 PT. Cakra Media Mandiri Indonesia.

No Result
View All Result
  • Home
  • News
  • Kaltara
  • Leisure
  • Story
  • Advetorial
  • Opini

© 2021 PT. Cakra Media Mandiri Indonesia.