TARAKAN, CAKRANEWS – Dukungan untuk pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Utara, Sulaiman dan Adri Patton, terus mengalir. Pada Minggu (3/11/24), ratusan relawan dari Padukuhan Konco SULTON menyatakan komitmen mereka untuk memenangkan pasangan ini di Pilgub Kaltara 2024.
Deklarasi dukungan ini dilakukan dalam sebuah pertemuan dan diskusi yang digelar di salah satu rumah relawan Konco SULTON. Para relawan, yang berasal dari berbagai latar belakang, menyatakan tekad mereka untuk bekerja keras menggalang dukungan di seluruh daerah Kalimantan Utara, khususnya di Tarakan.
“Kami yakin pasangan Sulaiman-Adri adalah pilihan tepat untuk memimpin Kalimantan Utara ke arah yang lebih baik,” ujar Koordinator relawan, Prayitno.
Alasan merekan mendukung karena SULTON memiliki visi yang kuat untuk memajukan daerah, terutama di bidang ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.
Dukungan yang diberikan oleh Padukuhan Konco SULTON tidak hanya sebatas pernyataan saja. Para relawan juga berkomitmen untuk melakukan berbagai kegiatan sosialisasi dan kampanye door-to-door agar masyarakat dapat lebih memahami visi dan misi pasangan calon Sulaiman – Adri Patton (SULTON).
“Kami akan memanfaatkan berbagai platform, mulai dari media sosial hingga kegiatan budaya dan UMKM, untuk menjangkau masyarakat dan menyampaikan pesan-pesan positif tentang program-program SULTON,” tambah Prayitno.
Brigjen TNI (Purn) Sulaiman, dalam sambutannya, menyampaikan rasa terima kasihnya atas dukungan yang diberikan oleh para relawan. “Kami sangat mengapresiasi semangat dan dedikasi teman-teman di Pedukuhan Konco SULTON. Dukungan ini menjadi energi baru bagi kami untuk terus memperjuangkan Kaltara yang lebih baik dan sejahtera kedepannya,” ujar Sulaiman.
Pasangan Sulaiman-Adri sendiri mengusung berbagai program prioritas, seperti pengembangan infrastruktur daerah, pendidikan, dan pemberdayaan ekonomi lokal. Mereka juga menekankan pentingnya peningkatan layanan kesehatan serta pemerataan pembangunan di daerah perbatasan.
Dengan dukungan yang kian solid dari berbagai elemen masyarakat, pasangan Sulaiman-Adri Patton terus melakukan kampanye serta menyampaikan program visi misi kepada masyarakat untuk dilakukan jika nanti diamanahkan memimpin Kalimantan Utara lima tahun mendatang.
Discussion about this post