Cakra News
  • Home
  • News
  • Kaltara
  • Leisure
  • Story
  • Advetorial
  • Opini
No Result
View All Result
  • Home
  • News
  • Kaltara
  • Leisure
  • Story
  • Advetorial
  • Opini
No Result
View All Result
Cakra News
No Result
View All Result
  • Home
  • News
  • Kaltara
  • Leisure
  • Story
  • Advetorial
  • Opini
Home News

Resmi Dilantik, MUDAPRO Siapkan Aktivis Profesional BUMN Jadi Pemimpin yang Semakin Relevan dengan Tuntutan Industri

by Redaksi
22/08/2023
in News
A A
Resmi Dilantik, MUDAPRO Siapkan Aktivis Profesional BUMN Jadi Pemimpin yang Semakin Relevan dengan Tuntutan Industri
Share on FacebookShare on Twitter

Jakarta, CAKRANEWS – Arief Rosyid Hasan resmi melantik segenap jajaran pengurus MUDAPRO pada Sabtu (19/08) di Hotel Mulia, Jakarta Selatan.

Diluncurkan pada 28 Oktober 2022, bertepatan dengan 94 tahun hari Sumpah Pemuda, MUDAPRO adalah inisiarif yang diprakarsai oleh para profesional muda BUMN untuk melatih dan mempersiapkan kapasitas kepemimpinan yang optimal dan relevan dengan tuntutan industri masa kini.

RELATED POSTS

Safri Serap Aspirasi Warga Karang Harapan, dari Rehabilitasi Posyandu hingga PJU

HUT ke-3 Blitar Patria Tarakan, Perkuat Kebersamaan dan Sinergi Daerah

Pelantikan pengurus ini diharapkan melanjutkan sejarah pemuda sebagai penggerak perubahan. Selain itu, perkumpulan ini juga diharapkan menduplikasi kesuksesan pemuda yang mengagas cita-cita bangsa pada 1908 dan 1928, pemuda yang mendesak kemerdekaan pada 1945, serta menjadi bagian integral dari pemulihan pandemi COVID-19 pada 2022.

Founder MUDAPRO Arief Rosyid Hasan yang juga dikenal dengan panggilan ARH memberikan pesan kepada seluruh pengurus yang dilantik untuk terus berinovsi dengan bingkai besar komitmen mewujudkan Indonesia Emas 2045.

“MUDAPRO adalah wadah para profesional muda yang ingin berkembang serta berjuang untuk mewujudkan cita-cita luhur kita, Indonesia Emas 2045,” ungkap ARH pada sambutannya.

ARH menyampaikan bahwa MUDAPRO adalah sarana untuk profesional muda BUMN untuk saling berkolaborasi bagi kepentingan lebih besar.

“Kita jadikan MUDAPRO sebagai wadah sharing dan saling mendukung sesama profesional muda. MUDAPRO juga diharapkan dapat mewujudkan kolaborasi lintas sektor dalam menjawab tantangan dan menyambut kesempatan menuju Indonesia Maju,” tegas pria yang menjabat sebagai Komisaris Independen BSI ini.

Turut hadir dalam acara ini, Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga. Arya mengingatkan profesional muda untuk terus memberikan kontribusi terbaiknya kepada negeri.

“Jadikan MUDAPRO ini sebagai wadah gerakan muda profesional untuk memberikan kontribusi kinerja dan prestasi bagi Indonesia. Teman-teman sebagai aktivis harus progresif dan menunjukkan kinerja terbaik sebagai profesional. Dulu kita tidak punya dan tidak peroleh apa-apa. Dengan apa yang teman-teman punya saat ini, mau berbuat yang terbaik untuk bangsa negara ini. Sekarang kalian sudah digaji, harus bisa berkontribusi lebih besar lagi kontribusinya bagi Indonesia,” ucap Arya pada sambutannya.

Arya juga menambahkan, tidak ada perbedaan dalam memberikan sebuah kontribusi baik itu swasta ataupun BUMN. “Keberadaan MUDAPRO di dunia profesional tidak hanya di kalangan BUMN tapi untuk seluruh kalangan profesional baik BUMN maupun swasta,” tambahnya.

Ketua Umum MUDAPRO Husain Anwar mempertegas peran organisasi yang dipimpinnya sebagai tempat tumbuh berkembangnya para aktivis profesional muda, wadah ini akan turut mensupport pemerintah dalam membangun infra dan suprastruktur demi Indonesia yang lebih maju.

Turut hadir dalam pelantikan tersebut, Komisaris Utama Kimia Farma Prof. Fahmi Idris, Direktur Komersial Krakatau Steel Akbar Johan, Direktur Hubungan Kelembagaan Jasa Raharja Munadi Herlambang, Komisaris Bukit Asam Prof. Kurnia Toha, dan ratusan aktivis muda profesional lintas BUMN.

Pengurus MUDAPRO yang dilantik antara lain, Ketua Umum Husain Anwar, Sekretaris Jenderal Daniel Futuchata, Bendahara Umum Hendra. Pengurus lain yang juga dilantik yakni Aidil Pananrang, Erik Chandra, Aditya Herwin, Mafar Mullah, Jefri Wangsadirana, Wali Alkhalidi, dan kawan-kawan.

MUDAPRO diharapkan bisa menjadi wadah bukan hanya untuk profesional muda BUMN di Jakarta tetapi menjangkau daerah-daerah di Indonesia, menjadi solid bergerak bersama untuk Indonesia Maju Terus.

Tags: BUMNJakartaMudapro
ShareTweetShareSendShare

Related Posts

Safri Serap Aspirasi Warga Karang Harapan, dari Rehabilitasi Posyandu hingga PJU

Safri Serap Aspirasi Warga Karang Harapan, dari Rehabilitasi Posyandu hingga PJU

by Prasetya
15/01/2026
0

TARAKAN, CAKRANEWS — Anggota DPRD Kota Tarakan dari Fraksi Partai Demokrat, Mohammad Safri, menyerap berbagai aspirasi masyarakat saat menggelar reses...

HUT ke-3 Blitar Patria Tarakan, Perkuat Kebersamaan dan Sinergi Daerah

HUT ke-3 Blitar Patria Tarakan, Perkuat Kebersamaan dan Sinergi Daerah

by Prasetya
11/01/2026
0

TARAKAN, CAKRANEWS — Suasana kebersamaan mewarnai peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-3 Paguyuban Blitar Patria Kota Tarakan yang digelar di...

BPDP Dorong Hilirisasi Sawit di Kaltara, Petani Diminta Tak Lagi Jadi Penonton

BPDP Dorong Hilirisasi Sawit di Kaltara, Petani Diminta Tak Lagi Jadi Penonton

by Prasetya
10/01/2026
0

TARAKAN, CAKRANEWS – Dukungan Badan Pengelola Dana Perkebunan (BPDP) terhadap penguatan sektor hilir kelapa sawit kembali dirasakan di Kalimantan Utara...

Petani Sawit Kaltara Didorong Olah Limbah Jadi Produk Bernilai

Petani Sawit Kaltara Didorong Olah Limbah Jadi Produk Bernilai

by Prasetya
09/01/2026
0

TARAKAN, CAKRANEWS– DPW Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (APKASINDO) Kalimantan Utara menggelar Workshop Pengelolaan Minyak dan Limbah Kelapa Sawit bagi...

Resmi Dilantik, Muhammad Khoiruddin Siap Jadikan DPW APKASINDO Kaltara Jadi Rumah Besar Petani Sawit 

Resmi Dilantik, Muhammad Khoiruddin Siap Jadikan DPW APKASINDO Kaltara Jadi Rumah Besar Petani Sawit 

by Prasetya
08/01/2026
0

TARAKAN, CAKRANEWS – Dewan Pimpinan Wilayah Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (DPW APKASINDO) Provinsi Kalimantan Utara resmi memiliki kepengurusan baru...

Next Post
Resmi Dilantik, Ini Pesan Zainal ke Pengurus Adat Dayak Lundayeh Krayan Darat Periode 2023 – 2028

Resmi Dilantik, Ini Pesan Zainal ke Pengurus Adat Dayak Lundayeh Krayan Darat Periode 2023 – 2028

H. Asmar Sampaikan Nota Penjelasan Bupati Nunukan Terhadap Raperda Tentang Perubahan APBD TA 2023, Berikut Rinciannya!

H. Asmar Sampaikan Nota Penjelasan Bupati Nunukan Terhadap Raperda Tentang Perubahan APBD TA 2023, Berikut Rinciannya!

Discussion about this post

Ikuti Kami

Ikuti Kami

Berita Populer

  • BPDP Dorong Hilirisasi Sawit di Kaltara, Petani Diminta Tak Lagi Jadi Penonton

    BPDP Dorong Hilirisasi Sawit di Kaltara, Petani Diminta Tak Lagi Jadi Penonton

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • HUT ke-3 Blitar Patria Tarakan, Perkuat Kebersamaan dan Sinergi Daerah

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kapal Indomaya Rute Tarakan-Tawau Beroperasi Mulai Hari Ini, Simak Jadwal dan Harga Tiketnya di Bawah Ini

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Safri Serap Aspirasi Warga Karang Harapan, dari Rehabilitasi Posyandu hingga PJU

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Resmi Dilantik, Muhammad Khoiruddin Siap Jadikan DPW APKASINDO Kaltara Jadi Rumah Besar Petani Sawit 

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

Berita

  • Advetorial
  • Ekonomi
  • Headline
  • Hukum & Kriminal
  • Internasional
  • Kaltara
  • Leisure
  • Nasional
  • News
  • Olahraga
  • Opini
  • Politik
  • Story

Tentang Kami

  • Redaksi & Manajemen
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber
  • Standar Perlindungan Profesi Wartawan
  • Iklan & Advetorial

© 2021 PT. Cakra Media Mandiri Indonesia.

No Result
View All Result
  • Home
  • News
  • Kaltara
  • Leisure
  • Story
  • Advetorial
  • Opini

© 2021 PT. Cakra Media Mandiri Indonesia.