Cakra News
  • Home
  • News
  • Kaltara
  • Leisure
  • Story
  • Advetorial
  • Opini
No Result
View All Result
  • Home
  • News
  • Kaltara
  • Leisure
  • Story
  • Advetorial
  • Opini
No Result
View All Result
Cakra News
No Result
View All Result
  • Home
  • News
  • Kaltara
  • Leisure
  • Story
  • Advetorial
  • Opini
Home Nasional

Telkom Solution Hadirkan Ekosistem Solusi Digital Komprehensif Berbasis AI untuk Enterprise Lintas Industri

by Prasetya
06/12/2025
in Nasional, News
A A
Telkom Solution Hadirkan Ekosistem Solusi Digital Komprehensif Berbasis AI untuk Enterprise Lintas Industri
Share on FacebookShare on Twitter

JAKARTA, CAKRANEWS – Telkom Solution, entitas B2B untuk segmen enterprise dari PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom), terus meneguhkan komitmennya sebagai digital transformation enabler bagi pelaku bisnis di seluruh Indonesia. Berbagai solusi dan layanan komprehensif dikenalkan dalam acara Lintas Teknologi Solutions Day 8th Edition yang diselenggarakan di Royale Golf Halim, Jakarta pada Sabtu, (29/11).

Acara tahunan yang bertema “Living with AI: Opportunity, Risk, or Reality” tersebut bertujuan sebagai ajang kolaborasi ekosistem antara regulator, pelaku industri, dan para pemimpin teknologi yang membahas tentang peta peran AI bagi industri.

RELATED POSTS

Dana Aspirasi Terealisasi, Warga Karang Harapan Apresiasi Safri

Dengar Langsung Keluhan Warga Karang Anyar, Safri Siap Perjuangkan Aspirasi

Dalam kesempatan tersebut, Direktur Utama Telkom Indonesia Dian Siswarini tampil sebagai salah satu pembicara utama yang mengenalkan tentang peran penting Telkom Solution dengan solusi digital berbasis Artificial Intelligence (AI) yang dapat diterapkan untuk berbagai kepentingan enterprise lintas industri.

Menurut Dian, saat ini industri telekomunikasi dan digital global menghadapi transformasi digital yang cepat, dipicu oleh perkembangan AI yang eksponensial. Sebagai pelaku industri terbesar di tingkat regional, perubahan ini berpengaruh ke hampir semua lini bisnis Telkom.

“Di regional, Telkom adalah yang paling besar dan lengkap. Di darat, laut, dan udara, Telkom mempunyai ekosistem digital baru yang lengkap dari infrastruktur yang sangat mumpuni dan terintegrasi dengan berbagai layanan, terutama cloud dan data center,” jelasnya.

Saat ini, Telkom memiliki lebih dari 177 ribu kilometer fiber network, di antaranya 112 ribu lebih kilometer ada di domestik; kabel internasional yang menghubungkan Indonesia dengan dunia luar; lebih dari 271 ribu BTS; 43 ribu plus data center; serta 3 satelit dengan total kapasitas 42,2 Gbps. Dengan infrastruktur terbesar di Indonesia, lebih dari 177 ribu km jaringan fiber, 271 ribu BTS, 35 data center, serta 3 satelit, TelkomGroup siap menjadi mitra strategis transformasi digital bagi industri.

Untuk mengakomodir kebutuhan dan peluang besar itu, Dian memaparkan bahwa TelkomGroup melalui Telkom Solution, telah mengimplementasikan AI for Network untuk mengotomasi operasi jaringan, meningkatkan efisiensi routing, hingga memperkuat perencanaan kapasitas. Telkom juga membangun infrastruktur pendukung AI agar layanan internet lebih reliabel dan mampu menopang lonjakan kebutuhan pemrosesan data.

Guna memastikan pengembangan dan penerapan AI berjalan terarah, aman, dan berdampak nyata bagi industri, Telkom menghadirkan Telkom AI Center of Excellence (AI CoE) sebagai orkestrator pemanfaatan AI di seluruh TelkomGroup. AI CoE berperan mempercepat pengembangan use case, memperkuat standarisasi teknologi, serta memastikan setiap solusi AI yang dihadirkan Telkom dapat diterapkan secara inklusif dan sesuai kebutuhan sektor industri.

Dian melanjutkan, dengan dukungan infrastruktur dari TelkomGroup sebagai backbone dari digitalisasi yang tersebar di seluruh Indonesia dari Aceh sampai Papua akan semakin mudah bagi pelaku bisnis enterprise untuk menjangkau ragam solusi digital yang dihadirkan di Telkom Solution.

Menjawab kebutuhan AI bagi industri tersebut, Telkom menghadirkan Telkom AI Center of Excellence yang merupakan sebuah inovasi dari Telkom untuk menyiapkan talenta digital masa depan agar adaptif dengan perkembangan kecerdasan buatan dan tetap berdaya saing global.

Telkom AI Center of Excellence juga membangun ekosistem kolaborasi melalui empat pilar utama — AI Campus, AI Connect, AI Playground, dan AI Hub — yang memungkinkan industri, akademisi, regulator, dan komunitas bekerja bersama mengembangkan solusi AI yang dapat langsung diimplementasikan di berbagai sektor. Pendekatan ini memastikan setiap inovasi AI Telkom tidak hanya canggih secara teknologi, tetapi juga terstandarisasi, aman, dan siap dioperasionalkan oleh pelanggan enterprise.

Harapannya, Telkom AI Center of Excellence dapat menjadi kekuatan ekonomi baru dan menghadirkan ekosistem digital Indonesia yang berdaulat dan berkelanjutan. Melalui Telkom AI Center of Excellence, Telkom tidak hanya menyiapkan talent terbaiknya agar dapat memanfaat AI untuk kebutuhan industri secara tepat, namun Telkom juga senantiasa menjaga keamanan berbagai data yang diolah.

 

 

Tags: TelkomTelkom Group
ShareTweetShareSendShare

Related Posts

Dana Aspirasi Terealisasi, Warga Karang Harapan Apresiasi Safri

Dana Aspirasi Terealisasi, Warga Karang Harapan Apresiasi Safri

by Prasetya
18/01/2026
0

TARAKAN, CAKRANEWS — Pelaksanaan reses Anggota DPRD Kota Tarakan Muhammad Safri mendapat sambutan positif dari warga Kelurahan Karang Harapan khususnya...

Dengar Langsung Keluhan Warga Karang Anyar, Safri Siap Perjuangkan Aspirasi

Dengar Langsung Keluhan Warga Karang Anyar, Safri Siap Perjuangkan Aspirasi

by Prasetya
17/01/2026
0

TARAKAN, CAKRANEWS - Suasana penuh keakraban mewarnai pelaksanaan reses anggota DPRD Kota Tarakan, Muhammad Safri di RT 57, Kelurahan Karang...

Safri Serap Aspirasi Warga Karang Harapan, dari Rehabilitasi Posyandu hingga PJU

Safri Serap Aspirasi Warga Karang Harapan, dari Renovasi Posyandu hingga PJU

by Prasetya
16/01/2026
0

TARAKAN, CAKRANEWS — Anggota DPRD Kota Tarakan dari Fraksi Partai Demokrat, Muhammad Safri, menyerap berbagai aspirasi warga saat menggelar reses...

HUT ke-3 Blitar Patria Tarakan, Perkuat Kebersamaan dan Sinergi Daerah

HUT ke-3 Blitar Patria Tarakan, Perkuat Kebersamaan dan Sinergi Daerah

by Prasetya
11/01/2026
0

TARAKAN, CAKRANEWS — Suasana kebersamaan mewarnai peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-3 Paguyuban Blitar Patria Kota Tarakan yang digelar di...

BPDP Dorong Hilirisasi Sawit di Kaltara, Petani Diminta Tak Lagi Jadi Penonton

BPDP Dorong Hilirisasi Sawit di Kaltara, Petani Diminta Tak Lagi Jadi Penonton

by Prasetya
10/01/2026
0

TARAKAN, CAKRANEWS – Dukungan Badan Pengelola Dana Perkebunan (BPDP) terhadap penguatan sektor hilir kelapa sawit kembali dirasakan di Kalimantan Utara...

Next Post
Layanan neuCentrIX Hadir di Jayapura, Mantapkan Papua Sebagai Hub Digital Kawasan Timur Indonesia

Layanan neuCentrIX Hadir di Jayapura, Mantapkan Papua Sebagai Hub Digital Kawasan Timur Indonesia

SMKN 2 Tarakan Jadi Sekolah Pertama di Kaltara Dukung Program Enduro Home Service

SMKN 2 Tarakan Jadi Sekolah Pertama di Kaltara Dukung Program Enduro Home Service

Discussion about this post

Ikuti Kami

Ikuti Kami

Berita Populer

  • Kabar Gembira! UMK Nunukan 2025 Naik, Segini Nominalnya

    Kabar Gembira! UMK Nunukan 2025 Naik, Segini Nominalnya

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Dengar Langsung Keluhan Warga Karang Anyar, Safri Siap Perjuangkan Aspirasi

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Ditpolairud Polda Kaltara Tangkap Oknum PNS di Bulungan Diduga Kurir Sabu, Barang Bukti Dimusnahkan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 5 Bahasa Gaul Anak Tarakan, Nomor 4 Kocak Banget

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kapal Indomaya Rute Tarakan-Tawau Beroperasi Mulai Hari Ini, Simak Jadwal dan Harga Tiketnya di Bawah Ini

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

Berita

  • Advetorial
  • Ekonomi
  • Headline
  • Hukum & Kriminal
  • Internasional
  • Kaltara
  • Leisure
  • Nasional
  • News
  • Olahraga
  • Opini
  • Politik
  • Story

Tentang Kami

  • Redaksi & Manajemen
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber
  • Standar Perlindungan Profesi Wartawan
  • Iklan & Advetorial

© 2021 PT. Cakra Media Mandiri Indonesia.

No Result
View All Result
  • Home
  • News
  • Kaltara
  • Leisure
  • Story
  • Advetorial
  • Opini

© 2021 PT. Cakra Media Mandiri Indonesia.