TARAKAN, CAKRANEWS– Ketua Umum Tunas Indonesia Raya (TIDAR), Rahayu Saraswati, resmi melantik Azmir sebagai Ketua Pengurus Daerah (PD) TIDAR Kalimantan Utara (Kaltara) periode 2025–2030. Pelantikan berlangsung di Swis-Belhotel Tarakan, Minggu, 27 April 2025.
Dalam sambutannya, Rahayu menegaskan bahwa TIDAR, sebagai sayap pemuda Partai Gerindra, harus menjadi cerminan semangat perjuangan anak muda.
“Bro dan sis, tugas kita bukan hanya menjadi kaum rebahan, melainkan menjadi agen perubahan. Kritik adalah bagian dari demokrasi, tetapi kolaborasi dan berpegang pada visi adalah kunci. Kesantunan juga harus menjadi karakter utama kita,” tegas Rahayu.
Ia menekankan pentingnya program kerja yang konkret dan solutif untuk menjawab permasalahan generasi muda. “Tak perlu gegap gempita. Yang penting, program kita mampu membawa jawaban nyata atas kebutuhan anak muda,” lanjutnya.
Sementara itu, Azmir dalam pidatonya menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan. Ia berkomitmen untuk memajukan TIDAR Kaltara dengan semangat kolaborasi, adaptif terhadap dinamika organisasi, serta perkembangan teknologi.
“Tantangan pertama adalah menyatukan karakter para pengurus daerah, kemudian fokus pada dinamika organisasi, serta menyesuaikan diri dengan perkembangan teknologi. Latar belakang pendidikan saya di Malaysia membawa sedikit perbedaan kultur, sehingga saya mohon bimbingan dari semua pihak untuk membawa TIDAR Kaltara ke arah yang lebih baik,” ujar Azmir.
Ketua DPD Partai Gerindra Kaltara, Ibnu Saud Is, dalam kesempatan yang sama menyampaikan bahwa kader muda akan lebih aktif dilibatkan dalam program-program partai. Ia menekankan pentingnya penguasaan keterampilan komunikasi dan visi kepemimpinan yang kuat.
Acara pelantikan ini juga mendukung program nasional “Merah Putih Berkoperasi (MBG)”, yang bertujuan memperkuat ekonomi lokal, khususnya di daerah perbatasan, pesisir, dan pedalaman Kaltara.
Pelantikan ini menjadi momentum penting untuk menyiapkan kader-kader muda yang siap berkontribusi bagi daerah dan bangsa.
Discussion about this post