Cakra News
  • Home
  • News
  • Kaltara
  • Leisure
  • Story
  • Advetorial
  • Opini
No Result
View All Result
  • Home
  • News
  • Kaltara
  • Leisure
  • Story
  • Advetorial
  • Opini
No Result
View All Result
Cakra News
No Result
View All Result
  • Home
  • News
  • Kaltara
  • Leisure
  • Story
  • Advetorial
  • Opini
Home Hukum & Kriminal

Jadi Sasaran Pencuri, Kios 24 Jam di Tarakan Harus Waspada

by Prasetya
16/08/2024
in Hukum & Kriminal, Kaltara
A A
Jadi Sasaran Pencuri, Kios 24 Jam di Tarakan Harus Waspada
Share on FacebookShare on Twitter

TARAKAN, CAKRANEWS – Pengelola kios yang buka 24 jam perlu meningkatkan kewaspadaan. Sebab, kios-kios tersebut kerap menjadi target operasi pencuri.  Hal ini terjadi terhadap tiga kios, yang pelakunya ditangkap oleh jajaran Polres Tarakan, pada Kamis, 15 Agustus 2024.

Kapolres Tarakan, AKBP Adi Saptia Sudirna mengatakan pihaknya berhasil menangkap pria berinisial ME, pelaku pencurian kios di Jalan Kusuma Bangsa RT 12 Kelurahan Gunung Lingkas, pada Jumat, 8 Agustus 2024. Aksi pencurian ini pun sempat viral di sosial media dan meresahkan warga. Sebab dalam aksinya pelaku menggunakan helm masuk ke dalam kios dan mengambil uang sebesar Rp 8 juta.

RELATED POSTS

Dua Tahun Menunggu, PT ISI Belum Bayar Lahan Meski Harga Turun Rp 1 M

Regulasi Transportasi Online Kaltara Dimatangkan Lewat Kopdar

“Korban saat itu masuk ke dalam dan menyadari warungnya dimasuki oleh pelaku. Korban lalu teriak dan mengejar pelaku, namun pelaku berhasil kabur. Atas kejadian tersebut korban mengalami kerugian sebesar Rp 8 juta dan melaporkan kejadian tersebut kepada Polsek KSKP Polres Tarakan,” ucap Kapolres Tarakan.

Setelah menerima laporan, polisi melakukan penyelidikan dan berhasil menangkap pelaku pada 13 Agustus 2024 di kosannya yang berada di Kelurahan Selumit Pantai. Dari hasil pemeriksaan, pelaku merupakan pendatang yang ternyata telah melakukan pencurian di tiga kios berbeda. Keuntungan yang diperoleh dari tiga TKP tersebut mencapai Rp 14,5 juta. Uang hasil curian digunakan pelaku untuk memenuhi kehidupan sehari-hari.

“Semua targetnya itu adalah kios-kios kecil yang ada di Jalan Kusuma Bangsa sampai Jembatan Besi, di TKP sebelumnya itu ada Rp 3.600.000 dia bobol uang tunai dan yang ada di ATM. Kebetulan di ATM itu tertera pinnya juga, lalu TKP selanjutnya dia bobol lagi Rp 2.900.000,” terangnya.

AKBP Adi Saptia Sudirna mengungkap pelaku kerap menjalankan aksinya di malam hari dengan menyasar kios-kios yang buka selama 24 jam. Kapolres pun mengimbau kepada pemilik kios untuk memasang CCTV di beberapa lokasi rawan.

“Hal ini juga jadi kerawanan bagi masyarakat yang buka kios, bagi pemilik kios yang buka 24 jam jangan sampai lengah di malam hari,” ucapnya.

ME yang merupakan residivis kasus narkotika ini pun telah diamankan polisi. Pelaku dikenakan Pasal 363 ayat (1) ke 3 KUHPidana dengan ancaman paling lama 7 tahun kurungan penjara.

Tags: Kapolres Tarakan AKBP Adi Saptia SudirnaPencurianTarakan
ShareTweetShareSendShare

Related Posts

Dua Tahun Menunggu, PT ISI Belum Bayar Lahan Meski Harga Turun Rp 1 M

Dua Tahun Menunggu, PT ISI Belum Bayar Lahan Meski Harga Turun Rp 1 M

by Prasetya
21/11/2025
0

BULUNGAN, CAKRANEWS –  Pemilik lahan di Desa Tanah Kuning, Kecamatan Tanjung Palas Timur, Kabupaten Bulungan, kembali mendatangi kantor PT Indonesia...

Regulasi Transportasi Online Kaltara Dimatangkan Lewat Kopdar

Regulasi Transportasi Online Kaltara Dimatangkan Lewat Kopdar

by Prasetya
20/11/2025
0

TARAKAN, CAKRANEWS – Upaya penataan transportasi online di Kalimantan Utara (Kaltara) mulai memasuki tahap penting. Dalam kopdar gabungan yang digelar...

Reses Muhammad Safri Dibanjiri Usulan, Warga Minta Pembangunan Jalan dan Gorong-Gorong

Reses Muhammad Safri Dibanjiri Usulan, Warga Minta Pembangunan Jalan dan Gorong-Gorong

by Prasetya
19/11/2025
0

TARAKAN, CAKRANEWS - Anggota DPRD Kota Tarakan, Muhammad Safri, kembali turun langsung ke tengah masyarakat dalam rangka reses masa persidangan...

Medco E&P Tarakan Jalin Silaturahmi dengan Media Kota Tarakan

Medco E&P Tarakan Jalin Silaturahmi dengan Media Kota Tarakan

by Prasetya
19/11/2025
0

TARAKAN, CAKRANEWS - PT Medco E&P Tarakan (Medco E&P) terus menjaga hubungan baik dengan para wartawan di Kota Tarakan. Untuk...

BEM Se-Kaltara Gelar Teras Marjinal Soroti Polemik Warga Tarakan dan PT PRI

BEM Se-Kaltara Gelar Teras Marjinal Soroti Polemik Warga Tarakan dan PT PRI

by Prasetya
14/11/2025
0

TARAKAN, CAKRANEWS– Diskusi Hukum “Teras Marjinal” yang diadakan BEM Se-Kalimantan, Kamis (13/11/2025), menguak kontradiksi tajam antara keluhan petani dan temuan...

Next Post
Ketua Umum Kohati Cabang Tarakan, Rindiani Mievta Ariadi

Kecam Larangan Hijab Paskibraka Putri, Kohati Tarakan: Pecat Kepala BPIP Wahyudi!

Kirab Bendera 2000 M Digelar Besok, Catat Rute dan Jadwalnya

Kirab Bendera 2000 M Digelar Besok, Catat Rute dan Jadwalnya

Discussion about this post

Ikuti Kami

Ikuti Kami

Berita Populer

  • Mengenal Pasukan Gegana dan Pelopor dalam Tubuh Brimob Polri

    Mengenal Pasukan Gegana dan Pelopor dalam Tubuh Brimob Polri

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 5 Bahasa Gaul Anak Tarakan, Nomor 4 Kocak Banget

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Mengenal Lebih Dekat Sulaiman (Part 1): Anak Petani yang Sukses Menjadi Jenderal

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • JOB Simenggaris Gelar Huluniversity di Tarakan, Ratusan Pelajar Antusias Belajar Dunia Migas

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Harga Emas di Tarakan Melonjak, Cetak Rekor Tertinggi!

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

Berita

  • Advetorial
  • Ekonomi
  • Headline
  • Hukum & Kriminal
  • Internasional
  • Kaltara
  • Leisure
  • Nasional
  • News
  • Olahraga
  • Opini
  • Politik
  • Story

Tentang Kami

  • Redaksi & Manajemen
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber
  • Standar Perlindungan Profesi Wartawan
  • Iklan & Advetorial

© 2021 PT. Cakra Media Mandiri Indonesia.

No Result
View All Result
  • Home
  • News
  • Kaltara
  • Leisure
  • Story
  • Advetorial
  • Opini

© 2021 PT. Cakra Media Mandiri Indonesia.