Cakra News
  • Home
  • News
  • Kaltara
  • Leisure
  • Story
  • Advetorial
  • Opini
No Result
View All Result
  • Home
  • News
  • Kaltara
  • Leisure
  • Story
  • Advetorial
  • Opini
No Result
View All Result
Cakra News
No Result
View All Result
  • Home
  • News
  • Kaltara
  • Leisure
  • Story
  • Advetorial
  • Opini
Home Kaltara

Jalan ke Sepunggur Mirip Kubangan di Sawah, Diperbaiki Jelang Pilkada Lalu

by Redaksi
02/03/2022
in Kaltara
A A
Jalan ke Sepunggur Mirip Kubangan di Sawah, Diperbaiki Jelang Pilkada Lalu
Share on FacebookShare on Twitter

TANJUNG SELOR, cakra.news – Setiap hujan mengguyur, wilayah transmigrasi di daerah Sepunggur yang letaknya hanya beberapa kilometer dari ibukota Kaltara, Tanjung Selor, sepertinya langsung terisolir.

Pasalnya, satu-satunya akses jalan sebagai pintu keluar masuk daerah ini tak lagi layak dilalui, tampak seperti kubangan kerbau, Selasa (1/3/2022).

RELATED POSTS

HUT ke-3 Blitar Patria Tarakan, Perkuat Kebersamaan dan Sinergi Daerah

BPDP Dorong Hilirisasi Sawit di Kaltara, Petani Diminta Tak Lagi Jadi Penonton

Marwoto (38), transmigran asal pulau Jawa yang ditempatkan di daerah Sepunggur beberapa tahun lalu, mengaku sangat kesulitan menembus akses jalan, menjual hasil tanaman sayuran ke Tanjung Selor.

“Kalau abis hujan, bukan main perjuangan motor untuk bisa lewat jalan itu. Jalanan seperti sawah yang habis dibajak gitu,” ungkapnya.

Nekat menembus jalan untuk menjual sayurannya ke Tanjung Selor, Marwoto mengaku telah terbanting empat kali dari sepeda motornya.

“Sudah empat kali terbanting ini, sayuran jadi remek, motor juga untung masih bisa hidup lagi,” keluhnya.

Marwoto berharap uluran perhatian dari pemerintah agar akses jalan ke sepunggur bisa dilewati.

“Tak perlu bagus-bagus lah, yang penting kami masih bisa lewat tanpa harus menderita seperti ini,” harapnya.

Hal senada diungkap Sumiati (56), pemilik warung di daerah Selimau.

Dia mengaku kasihan dengan warga Sepunggur yang sangat sulit mengakses jalannya.

“Kasihan mereka kalau habis hujan, gak mungkin bisa keluar lagi. Mesti menunggu jalan agak kering bsaru bisa lewat, itupun lumayan berat karena jalan memang sudah lama rusak,” terangnya.

Sumiati juga khawatir dengan putrinya yang Senin (28/2) kemarin berkunjung ke kerabatnya di Sepunggur, hingga kini belum bisa keluar karena turun hujan yang membuat akses jalan mustahil dilewati.

“Putri Saya di Sepunggur sudah dua hari belum bisa keluar. Tunggu panas, jalan agak kering baru Dia bisa keluar,” katanya.

Saat Pilakda lalu, kata Sumiati, jalan sempat diperbaiki dengan alat berat sehingga lumayan bisa dilalui warga Sepunggur.

“Saat menjelang Pilkada saja jalan diperbaiki. Cuma diratakan saja, masih tetap jalan tanah, jadi setelah hujan beberapa kali jalan kembali hancur lebur,” ungkapnya.

Akses jalan di Sepunggur dikabarkan masih belum bisa diperbaiki pihak pemerintah daerah karena masih merupakan aset jalan pihak kementerian dan belum diserahkan ke daerah.

Hal ini, masih belum terkonfirmasi ke pihak pemerintah daerah.**

Pewarta : ramses Lubis

Tags: BulunganJalan Rusak
ShareTweetShareSendShare

Related Posts

HUT ke-3 Blitar Patria Tarakan, Perkuat Kebersamaan dan Sinergi Daerah

HUT ke-3 Blitar Patria Tarakan, Perkuat Kebersamaan dan Sinergi Daerah

by Prasetya
11/01/2026
0

TARAKAN, CAKRANEWS — Suasana kebersamaan mewarnai peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-3 Paguyuban Blitar Patria Kota Tarakan yang digelar di...

BPDP Dorong Hilirisasi Sawit di Kaltara, Petani Diminta Tak Lagi Jadi Penonton

BPDP Dorong Hilirisasi Sawit di Kaltara, Petani Diminta Tak Lagi Jadi Penonton

by Prasetya
10/01/2026
0

TARAKAN, CAKRANEWS – Dukungan Badan Pengelola Dana Perkebunan (BPDP) terhadap penguatan sektor hilir kelapa sawit kembali dirasakan di Kalimantan Utara...

Petani Sawit Kaltara Didorong Olah Limbah Jadi Produk Bernilai

Petani Sawit Kaltara Didorong Olah Limbah Jadi Produk Bernilai

by Prasetya
09/01/2026
0

TARAKAN, CAKRANEWS– DPW Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (APKASINDO) Kalimantan Utara menggelar Workshop Pengelolaan Minyak dan Limbah Kelapa Sawit bagi...

Resmi Dilantik, Muhammad Khoiruddin Siap Jadikan DPW APKASINDO Kaltara Jadi Rumah Besar Petani Sawit 

Resmi Dilantik, Muhammad Khoiruddin Siap Jadikan DPW APKASINDO Kaltara Jadi Rumah Besar Petani Sawit 

by Prasetya
08/01/2026
0

TARAKAN, CAKRANEWS – Dewan Pimpinan Wilayah Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (DPW APKASINDO) Provinsi Kalimantan Utara resmi memiliki kepengurusan baru...

Satlantas Polres Tarakan Sambangi Sopir Truk, Ingatkan Keselamatan dan Kelengkapan Surat

Satlantas Polres Tarakan Sambangi Sopir Truk, Ingatkan Keselamatan dan Kelengkapan Surat

by Prasetya
06/01/2026
0

TARAKAN, CAKRANEWS – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tarakan memberikan imbauan keselamatan berkendara kepada para sopir truk di kawasan Juata...

Next Post
Mabes Polri akan Tindak Tegas AKBP M, Ditetapkan Tersangka Kasus Asusila

Mabes Polri akan Tindak Tegas AKBP M, Ditetapkan Tersangka Kasus Asusila

Politisi Golkar Ditahan, Ditetapkan Tersangka Pengeroyokan Ketum KNPI

Politisi Golkar Ditahan, Ditetapkan Tersangka Pengeroyokan Ketum KNPI

Discussion about this post

Ikuti Kami

Ikuti Kami

Berita Populer

  • BPDP Dorong Hilirisasi Sawit di Kaltara, Petani Diminta Tak Lagi Jadi Penonton

    BPDP Dorong Hilirisasi Sawit di Kaltara, Petani Diminta Tak Lagi Jadi Penonton

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • HUT ke-3 Blitar Patria Tarakan, Perkuat Kebersamaan dan Sinergi Daerah

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kapal Indomaya Rute Tarakan-Tawau Beroperasi Mulai Hari Ini, Simak Jadwal dan Harga Tiketnya di Bawah Ini

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Resmi Dilantik, Muhammad Khoiruddin Siap Jadikan DPW APKASINDO Kaltara Jadi Rumah Besar Petani Sawit 

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Harga Emas di Tarakan Melonjak, Cetak Rekor Tertinggi!

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

Berita

  • Advetorial
  • Ekonomi
  • Headline
  • Hukum & Kriminal
  • Internasional
  • Kaltara
  • Leisure
  • Nasional
  • News
  • Olahraga
  • Opini
  • Politik
  • Story

Tentang Kami

  • Redaksi & Manajemen
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber
  • Standar Perlindungan Profesi Wartawan
  • Iklan & Advetorial

© 2021 PT. Cakra Media Mandiri Indonesia.

No Result
View All Result
  • Home
  • News
  • Kaltara
  • Leisure
  • Story
  • Advetorial
  • Opini

© 2021 PT. Cakra Media Mandiri Indonesia.