TARAKAN, CAKRANEWS – Kebakaran menghanguskan sedikitnya dua rumah di RT 11, Kelurahan Kampung Enam, Tarakan, pada Senin, 1 April 2024 malam sekira pukul 20.00 WITA.
Insiden kebakaran yang terjadi saat sebagian warga sedang menjalankan sholat terawih, langsung membuat panik penghuni rumah maupun warga sekitarnya.
Kepala Satpol PP dan PMK Tarakan, Sofyan mengatakan, pihaknya menerima laporan kebakaran tersebut pada pukul 20.06 WITA.
“Petugas pemadam dari Sektor Mako Kampung Satu meluncur satu unit dan tiba di TKP 20.15 WITA. Akan tetapi tidak dapat melakukan pemadaman karena listrik menyala,” katanya.
“Ada dua unit rumah terbakar. lokasinya di perbukitan dan menanjak. Pemadaman baru dimulai pukul 20.20 WITA dengan penyemprotan,” imbuh Sofyan.
Selain melalap dua bangunan rumah, kebakaran juga menyebabkan seorang warga, Maret Junaidi, meninggal dunia. Namun belum diketahui pasti penyebabnya meninggalnya korban.
“Informasi demikian (meninggal) namun untuk penyebabnya nanti tunggu investigasi kepolisian,” ucap Sofyan.
“Korban sempat dibantu (pertolongan) oleh petugas Satpol PP dan dibawa ke rumah sakit (RSAL),” lanjutnya.
Sementara itu, petugas akhirnya dapat memadamkan kobaran api dan melakukan pendinginan di area kebakaran dalam waktu hampir satu setengah jam.
Selain itu, Sofyan juga menerangkan, pemicu atau penyebab terjadinya kebakaran masih dalam penyelidikan kepolisian.
“Untuk penyebab kita tunggu kepolisian investigasi,” tukasnya.
Discussion about this post