TANJUNG SELOR, cakra.news – Ketidak normalan aliran air PDAM yang dialami masyarakat Tanjung Selor khususnya warga Sabanar Lama, kini sudah diatasi oleh pihak Perusahaan Umum Daerah Air Minum (PDAM) Danum Benuanta Tanjung Selor.
Keterangan Winardi selaku Direktur PDAM Danum Benuanta saat dikonfirmasi Cakra.news pada Rabu siang (29/9/2021), pihaknya sudah melakukan perbaikan dari masalah ketidak normalan aliran air PDAM tersebut. Hanya saja menurutnya, masyarakat khususnya pelanggan PDAM Danum Benuanta sedikit lebih sabar untuk menunggu air mengalir normal kembali karena air tidak bisa langsung mengalir deras.
“Perbaikannya kan sudah kemarin, tinggal kenormalan, kestabilan di jaringan. Menunggu waktu jadi ndak langsung,” ujar Winardi.
Menurutnya, saat beberapa hari lalu aliran air PDAM sempat mati sehingga menyebabkan air di pipa sempat kosong. Oleh karena itu air akan sedikit lambat mengalir ke pemukiman warga.
“Jadi kalau ada gangguan, lambat air menuju ke sana,” terang Winardi.
Dikatakan pula, sudah ada pengerjaan dari pihak pusat untuk pemindahan sumber aliran air PDAM. Dimana yang saat ini sumber aliran air berada di Sungai Buaya, akan dipindahkan ke Sungai Kayan dengan harapan tidak ada lagi gangguan yang menghambat aliran air ke pemukiman masyarakat Tanjung Selor.
“Sudah ada pengerjaan dari pusat, jadi nanti kita ambil air di sungai yang lebih besar. Bukan di Sungai Buaya lagi, pindah ke Sungai Kayan biar gak ada gangguan kayak begini lagi,” ujarnya.*
Pewarta : Eni Sakadah
Discussion about this post