TANJUNG SELOR, cakra.news – Sangat memprihatinkan melihat masih adanya akses jalan yang rusak di sekitar kantor pemerintahan provinsi termuda ini.
Apalagi, posisinya persis di lingkungan perkantoran, yang sehari-harinya dilewati oleh masyarakat biasa hingga kalangan pejabat yang berkantor di pusat pemerintahan Kaltara tersebut, Rabu (23/2/2022).
Kondisi ruas jalan di komplek perumahan gang SMA Tanjung Selor ini, terlihat rusak hampir merata di semua bagian median jalan.
Hal ini tentu sangat menganggu aktivitas warga, mereka mengeluhkan kondisi jalan ini karena jalan rusak ini sudah bertahun-tahun tidak diperhatikan.
“Jalan ini baru satu kali di aspal itu pun sudah lama, dan sampai sekarang belum diperbaiki sehingga sudah banyak yang berlubang dan rusak ditambah aspalnya sudah rendah. Kendaraan kalau lewat harus hati hati,” keluh Cristian (32), warga sekitar komplek.
Selain jalan yang rusak, warga pun mengeluh tidak adanya saluran drainase, hal itu membuat jalan sering tergenang air ketika hujan.
“Kalau boleh dari pemerintah memperbaiki jalan yang rusak dan membuat saluran pembuangan air, karena kalau tidak ada saluran biar bagaimana pun jalan akan tetap rusak. Di samping itu selokan yang di Jalan Durian pun sebagai terusannya tidak berfungsi, sudah tersumbat,” tambahnya.
warga berharap agar pemerintah bisa memberikan perhatiannya untuk perbaikan jalan dan saluran pembuangan air di komplek Perumahan Gang SMA tersebut, yang mana jaraknya bersebelahan dengan Kantor Gubernur Provinsi Kalimantan Utara.**
Pewarta : Ramses Lubis
Discussion about this post