Malinau- Dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional (HGN) ke- 76, Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Malinau menggelar Bupati Menyapa Para Guru yang dilaksanakan secara virtual melalui media Zoom Meeting, pada Kamis (25/11).
Ketua Panitia Pelaksana Fransiskus Erdi, S.Pd. melaporkan tujuan dilaksanakannya kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kesadaran dan kompetensi guru dalam situasi pandemi Covid-19 bersama pemangku kepentingan pendidikan dalam upaya mencerdaskan penghidupan dan pembangunan karakter bangsa.
Selain itu, peringatan HGN ini juga dilaksanakan guna mengingat jasa-jasa para guru yang telah bekerja tanpa pamrih untuk kemajuan bangsa dan negara teristimewa di Kabupaten Malinau.
Sementara itu, Bupati Malinau Wempi W. Mawa, S.E. mengucapkan terima kasih dengan segala ketulusan hati kepada para guru yang telah mengajarkan banyak hal.
“Tanpa guru kita bukan siapa-siapa. Untuk adik-adik yang sedang menempuh pendidikan sekolah, kalian sedang belajar, sedang ditempa untuk melengkapi diri kalian agar suatu saat kalian bisa menjadi manusia yang berguna bagi diri kalian sendiri, bagi keluarga dan bagi masyarakat Indonesia,” ungkapnya.
Selama hampir 2 tahun belakangan ini kata Wempi, dunia dilanda wabah pandemi Covid-19 yang berdampak pada semua aspek termasuk pendidikan. Cara pembelajaran yang harus dilakukan secara online. Karenanya para guru dituntut dan dianjurkan untuk bisa menguasai IT guna menunjang pembelajaran.
“Kita berharap sekalipun kita masuk dalam perubahan tantangan yang begitu cepat, saya percaya bahwa para guru dilatih dan dididik untuk mampu lebih dari pada yang dididik dari semua dimensi, baik dari aspek moralitasnya maupun pengetahuannya,” ungkapnya.
“Guru yang baik adalah guru yang bisa menjadi teladan dan bisa menjadi contoh bagi muridnya. Karena apa yang diajarkan guru itulah yang akan diikuti oleh muridnya,” imbuhnya.
Wempi berharap para guru bisa terus menjadi teladan, menjadi contoh agar apa yang ingin diwujudkan bersama-sama di Kabupaten Malinau dapat terwujud melalui gerakan-gerakan yang dilakukan oleh para guru. Baik itu melalui kreativitas, maupun inovasi-inovasi yang dilakukan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Malinau.
“Saya Ada Untuk Semua”
“Bersama Kita Pasti Bisa”
“Salam Harmonis Untuk Kita Semua”
Discussion about this post